Analisis Web - Code Wars




Yasfa Zamzami - XI RPL 1

Assalamualaikum Wr.wb
Pada Artikel kali ini kita akan melakukan sesuatu yang sedikit berbeda dengan Artikel yang lain. Dalam Artikel lain, Biasanya kita belajar Ngoding. Namun pada Artikel kali ini kita akan Menganalisis Salah Satu Situs E - Learning yang ada di Internet disini kita akan Menganalisis Situs Code Wars

Apa itu Code Wars?

Jadi, Code Wars adalah Website E Learning (Pembelajaran Online) yang memberikan beberapa Latihan atau Tantangan yang bisa kita ikuti untuk menguji Skill kita. Code Wars adalah situs Pembelajaran Koding yang menggunakan tema "Bela Diri"

Dalam Code Wars Codewarrior (User) memiliki Level dari 7 kyu sampai 2 Dam
(Urutan : 7 kyu, 6 kyu, 5 kyu, 4 kyu, ..... , 1 dam, 2 dam)

Untuk meningkatkan Peringkat Codewarrior harus mendapatkan Honor dengan cara menyelesaikan Kata. 

Kata? apa itu? susunan Huruf yang menyusun Kalimat?
Bukan, bukan itu, Kata disini diambil dari Istilah Bela Diri yang berarti "Pola"
Kata ini sendiri singkatnya adalah Challenge yang bisa kita kerjakan untuk Honor Point

User dengan Honor terbanyak akan masuk ke dalam Leaderboard


Sitemap Code Wars

Berikut kurang lebih adalah Sitemap dari Code Wars:


Detail:
Welcome        : Halaman Awal Code Wars
Test Page       : Laman untuk menguji Skill Koding sebelum Buat Akun
Register         : Setelah berhasil Test akan dibawa ke Laman Pendaftaran
Login Page    : Laman Masuk Akun
Home            : Beranda dari Code Wars
Forum           : Laman yang isinya Link ke situs Diskusi CodeWars
Kata Select   : Laman untuk memilih Challenge (Kata) Koding
Kata Page     : Laman pengerjaan Challenge
Kumite Page : Laman Kumite
Leaderboard : Peringkat Player

(Dalam Karate Kumite berarti mengambil Teknik dari Tantangan dan menggunakanya dalam Sparring, Kumite Dalam Code Wars memiliki konsep yang mirip hanya saja penerapanya dalam Codewars digunakan untuk Koding)

Fungsi Menu

Berikut kurang lebih adalah Fungsi dari Menu menu di Code Wars


Home



(Silahkan di Klik kalau kurang jelas)

Di sebelah Kiri Layar ada 6 Tombol, Home, Kata, Kumite, Forum, Wiki, dan Leaderboard, Fungsi nya adalah untuk pergi ke halaman yang tercantum (Bisa lihat di Detail bagian sebelumnya) . Sebenarnya ada Juga Wiki dalam Code Wars. Hanya saja dikarenakan Wikinya terhubung ke GitHub jadi saya anggap Wikinya bagian dari Sitemap GitHub bukan Sitemap CodeWars
(Monggo dikoreksi kalau Salah)


Kata Select



(Silahkan di Klik kalau kurang Jelas)

Itu adalah tampilan dari Halaman Pemilihan Kata (Challenge) disini kita bisa mencari Kata tertentu menggunakan Filter atau dengan Mengetik. Ada Banyak bahasa yang disediakan di sini. Mulai dari Bahasa PowerShell sampai Kotlin. Untuk memulai Kata cukup Klik Nama Kata yang ingin diikuti 

Forum



(Bisa di Klik Kalau kurang Jelas)

Selanjutnya ada halaman Forum, disini disediakan beberapa Topik yang bisa di diskusikan Oleh Codewarrior. Sayangnya, hanya tersedia beberapa Topik dan Codewarrior juga tidak bisa membuat Topik sendiri. Tapi kalau sekedar mau Chat dengan Codewarrior lain kita bisa gabung dengan Grup Discord atau Channel Gitter Codewars. Cukup Klik saja Linkya

Kumite


(Bisa di Klik Kalau kurang Jelas)

 Ini adalah Halaman Kumite. disini kita bisa mencari Kumite Tertentu dengan Mengetik. Kita juga bisa memulai Kumite Baru dengan mengklik tombol Biru di Kiri Atas. Bisa juga melihat Kumite orang lain dengan Mengkliknya

Leaderboard


(Bisa di Klik Kalau kurang Jelas)

Dan Selanjutnya ada Halaman Leaderboard, disini kita bisa melihat Peringkat Codewarriors. Peringkat bisa dilihat dari 3 segi : Kata yang diselesaikan, Translations. dan Overall. 


Kelebihan 

+ Banyak Bahasa Pemrograman Tersedia
+ E Learning koding dengan Tema Unik
+ Akun Terintergrasi dengan GitHub
+ Fitur Level dan Leaderboard yang membuat Codewarrior menjadi lebih Kompetitif 
+ Cocok untuk Orang yang sedang mencari Latihan Koding

Kekurangan

- Untuk Fitur Forum / Chat masih harus terhubung ke Situs Lain
- Skema warna hanya 1
- Kurang Cocok bagi orang yang ingin Belajar Koding dari 0

Saran

Cobalah untuk membuat fitur Forum / Chat dalam situs biar nggak usah keluar keluar Situs cuma buat Chat. atau seengaknya buat Fitur Post biar bisa bikin Postingan buat Diskusi di Situs ini

Saran saya untuk Website ini adalah coba untuk menambahkan Fitur "Color Palette", sehingga User bisa memilih Warna dari Tampilan Situs dari Pallete yang tersedia agar Warna Situs bisa sesuai dengan Selera Tampilan User



Sekian untuk Artikel kali Ini
Wassalamualaikum Wr.Wb

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pemrograman Web - PBO dalam JavaScript

Pemrograman Web - JavaScript Loop & Fungsi